Kamis, 10 Mei 2012

Lahan Masih Jadi Kendala Infrastruktur

Proyek MP3EI yang telah divalidasi Rp490,72 triliun, lebih dari separuh dari target.


Proyek MP3EI yang telah divalidasi Rp490,72 triliun, lebih dari separuh dari target tahun ini. (VIVAnews/ Muhamad Solihin)
 
 Nilai proyek Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI) yang telah divalidasi hingga Maret mencapai Rp490,72 triliun, lebih dari separuh dari target tahun ini, Rp600 triliun. Angka tersebut merupakan investasi dari 89 proyek MP3EI yang akan dimulai tahun ini.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa mengungkapkan, ke 89 proyek tersebut terdiri dari 39 proyek infrastuktur senilai Rp195,9 triliun dan 50 proyek sektorriil senilai Rp294,78 triliun.

"Ini yang sudah divalidasi, secara garis besar bisa saya sampaikan bahwa sejumlah besar yang kita rencanakan proyek tersebut berjalan," ujar Hatta di kantor Bappenas, Jakarta Kamis 10 Mei 2012.

Hatta juga mengatakan, sedikitnya tiga regulasi yang menghambat dapat diselesaikan pemerintah, sehingga diharapkan akan mempercepat realisasi proyek tersebut. "Ada beberapa yang sedang kami identifikasi untuk diperbaiki," katanya.

Pengadaan lahan lanjut Hatta, masih menjadi hambatan terbesar terakselerasinya proyek MP3EI saat ini. Namun, pemerintah terus berupaya menyelesaikan hambatan-hambatan tersebut.

"Makanya kami akan mengadakan pertemuan khusus mengundang dunia usaha dan gubernur untuk mengidentifikasi proyek-proyek yang terkendala lahan. Kemudian kami carikan solusinya," katanya.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...